Rabu, 11 November 2009

BAB I Muhamad Andry Agustian 224107195


BAB I
PENDAHULUAN
A.  Latar Belakang Masalah
       Dunia transportasi semakin berkembang khususnya transportasi udara yang ditandai semakin kompetitifnya dunia penerbangan sehingga masalah-masalah yang dihadapi menjadi lebih kompleks, sehingga banyak berdirinya perusahaan-perusahan baru yang bergerak di bidang transportasi udara maupun ground handling.
       Hal ini menyebabkan setiap perusahaan berusaha merebut pasar sehingga perusahaan ground handling dituntut untuk menghasilkan produk jasa yang berkualitas. Salah satu perusahaan ground handling yang ikut bersaing adalah PT Jasa Angkasa Semesta yang merupakan salah satu perusahaan ground handling yang didirikan pada tahun 1984, dan telah menjadi salah satu perusahaan ground handling ternama di Indonesia. PT Jasa Angkasa Semesta memiliki dedikasi yang tinggi sehingga perusahaan ground handling tersebut bisa bertahan kurang lebih 25 tahun dan melayani puluhan maskapai penerbangan domestik maupun internasional.
       Untuk menyikapi hal tersebut, PT Jasa Angkasa Semesta dituntut untuk mengoptimalkan semua sumber daya yang dimiliki, salah satunya adalah sumber daya manusia. Sumber daya manusia adalah salah satu faktor yang sangat penting dalam mencapai tujuan perusahaan. Hal ini menyebabkan setiap perusahaan sangat tergantung dari aktivitas dan kreativitas sumber daya manusia. Untuk itu komunikasi diperlukan untuk menjaga kelancaran dalam melakukan kegiatan sehingga memungkinkan antar karyawan untuk berinteraksi, saling membantu dan saling mempengaruhi setiap kegiatan dan sikap serta tingkah laku antar sesama anggota organisasi dalam melaksanakan pekerjaan sehingga organisasi tetap berjalan sesuai dengan apa yang telah direncanakan sebelumnya.
       Perusahaan dapat merasakan bahwa apabila komunikasi efektif akan dapat mendorong timbulnya kepuasan kerja. Hal ini dikarenakan masing-masing karyawan memahami pekerjaan mereka lebih baik dan merasa lebih puas dalam pekerjaan itu.
       Karyawan memegang peranan yang penting di dalam suatu perusahaan, yaitu dituntut untuk selalu meningkatkan produktivitas kerja dengan harapan karyawan dapat menunjukan keterampilan yang dimiliki. Namun pada kenyataan yang terjadi di lapangan tidaklah demikian, saat ini masih banyak perusahaan yang masih kurang memperhatikan betapa pentingnya komunukasi dalam usaha meningkatkan kepuasan kerja karyawan. Berdasarkan uraian sebelumnya, maka penulis memilih untuk melakukan penelitian dengan judul “PENGARUH KOMUNIKASI YANG EFEKTIF TERHADAP KEPUASAN KERJA KARYAWAN DIVISI PASSENGER HANDLING PADA PT. JASA ANGKASA SEMESTA TAHUN 2009”




B. Perumusan Masalah
1. Identifikasi masalah
Berdasarkan latar belakang masalah diatas, dapat diidentifikasikan beberapa permasalahan sebagai berikut:
a. Masalah komunikasi.
b. Masalah tingkat kepuasan kerja karyawan.
c. Masalah pengaruh komunikasi terhadap kepuasan kerja karyawan.

2.      Pembatasan Masalah
       Dalam skripsi ini penulis membatasi ruang lingkup agar tidak meluas yaitu membatasi masalah mengenai pengaruh komunikasi terhadap kepuasan kerja karyawan divisi Passenger Handling pada PT. Jasa Angkasa Semesta di Bandara Soekarno Hatta tahun 2009.

3.      Pokok Permasalahan
       Berdasarkan identifikasi masalah dan pembuatan masalah yang telah dikemukakan, maka pokok permasalahan yang akan dirumuskan oleh penulis adalah sebagai berikut:
a. Bagaimana pelaksanaan komunikasi yang efektif pada PT. Jasa Angkasa Semesta Bandara Soekarno Hatta  divisi Passenger Handling?
b. Bagaimana tingkat kepuasan kerja karyawan PT Jasa Angkasa Semesta divisi Passenger Handling?
c. Adakah pengaruh komunikasi terhadap produktivitas kerja karyawan pada divisi Passenger Handling di PT. Jasa Angkasa Semesta Bandara Soekarno Hatta ?

C. Tujuan dan Manfaat Penelitian
1. Tujuan Penelitian
a. Untuk mengetahui komunikasi efektif pada PT. Jasa Angkasa Semesta Bandara Soekarno Hatta divisi Passenger Handling.
b. Untuk mengetahui tingkat kepuasan kerja karyawan pada divisi Passenger Handling di PT. Jasa Angkasa Semesta Bandara Soekarno Hatta.
c. Untuk mengetahui hubungan komunikasi efektif terhadap kepuasan  kerja karyawan pada divisi Passenger Handling di PT. Jasa Angkasa Semesta Bandara Soekarno Hatta.

2. Manfaat Penelitian
Adapun manfaat yang dapat diambil dari penelitian ini adalah:
a. Bagi Penulis
       Penelitian ini berguna untuk memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan dalam rangka menyelesaikan pendidikan program strata satu (S1) dalam bidang manajemen transpor udara dan hasil penelitian ini diharapkan dapat menambah wawasan, pengetahuan terapan dan memahami lebih mengenai pentingnya komunikasi efektif dan tingkat kepuasan kerja karyawan.

b. Bagi perusahaan
       Sebagai bahan masukan bagi perusahaan dalam upaya-upaya meningkatkan kepuasan kerja karyawan, sehingga dapat memberikan pelayanan terbaik.

c. Bagi lembaga STMT Trisakti
       Sebagai informasi dan pengetahuan tambahan bagi mahasiswa yang akan menyusun skripsi dan dapat dipergunakan dan bermanfaat sebagai data dokumentasi perpustakaan STMT Trisakti.

D. Hipotesis
       Di dalam penelitian ini, penulis menggunakan hipotesis bahwa hubungan antara komunikasi efektif terhadap kepuasan kerja karyawan pada PT Jasa Angkasa Semesta Bandara Soekarno-Hatta sehingga semakin efektif komunikasi maka semakin tinggi pula tingkat kepuasan kerja karyawan.

E. Metodologi Penelitian
1.      Jenis dan Sumber data
       Jenis penelitian pada PT Jasa Angkasa Semesta adalah penelitian deskriptif yang merupakan penelitian yang dimaksudkan untuk pengumpulan informasi, mengenai status gejala yang ada, yaitu gejala menurut apa adanya pada saat penelitian dilakukan. Data yang diperoleh adalah data primer yang diperoleh melalui kuesioner (daftar pertanyaan), wawancara dan pengamatan lapangan.

2.      Populasi dan Sampel
       Menurut Sugiyono (1999 : 57), populasi adalah wilayah generalisasi dari objek atau subjek yang memiliki kuantitas dan karakteristik tertentu yang ditetapkan oleh si peneliti untuk dipelajari dan kemudian ditarik kesimpulannya. Adapun populasi data dalam penelitian ini adalah karyawan PT. Jasa Angkasa Semesta.
       Menurut Sugiyono (1999 : 57), sampel adalah bagian dari populasi atau karakteristik yang dimiliki oleh populasi itu sendiri. Sampel ini berfungsi untuk mengetahui seberapa besar pengaruh komunikasi terhadap produktivitas kerja karyawan di perusahaan tersebut. Penulis mengambil sampel dari 30 orang karyawan PT. Jasa Angkasa Semesta yang bekerja di divisi Passenger Handling.

3.      Metode pengumpulan data
       Dalam melakukan pengumpulan data serta informasi yang berguna untuk penyusunan skripsi ini penulis melakukan hal-hal sebagai berikut:
a. Penelitian Kepustakaan (library research)
       Penelitian kepustakaan ini dimaksudkan untuk mencari, membaca, mencatat dan mengumpulkan bahan bacaan dari literatur yang terdapat di perpustakaan yang berhubungan dengan topik yang dipilih, serta data-data dari sumber-sumber tertentu yang berkaitan dengan masalah yang diteliti.

b.      Penelitian lapangan (Field research)
       Metode pengumpulan data dan informasi dengan mengadakan tinjauan langsung ke perusahaan guna mengamati secara langsung objek yang diteliti untuk memperoleh data yang diperlukan untuk penyusunan skripsi. Riset ini dilakukan dengan 3 cara pengumpulan data yaitu:
1. Observasi
       Yaitu melihat atau mengamati langsung kegiatan yang dialukan oleh karyawan untuk memperoleh gambaran tentang kegiatannya dan kendala apa saja yang dihadapi dalam komunikasi dan tingkat kepuasan kerja karyawan divisi paseenger handling di PT. Jasa Angkasa Semesta Bandara Soekarno Hatta.

2. Wawancara
       Yaitu melakukan wawancara berupa tanya jawab dengan para karyawan divisi passenger handling untuk memperoleh informasi yang terkait dengan penelitan.



3. Kuesioner
       Menyebarkan kuesioner kepada responden yang dilaksanakan di terminal 2 Bandara Soekarno-Hatta dengan jumlah responden sebanyak 30 karyawan pada divisi passenger handling di PT. Jasa Angkasa Semesta Bandara Soekarno-Hatta.
       Untuk mengubah jawaban kualitatif menjadi kuantitatif maka digunakan skala likert 5 (lima) tingkat yang merupakan penilaian (skor) atau hasil pengujian angket dengan menggunakan skala lima.

Tabel 1.1
Penilaian dengan skala 5 (lima)
Penilaian
Skor
Sangat Setuju
5
Setuju
4
Ragu-ragu
3
Kurang Setuju
2
Tidak Setuju
1

4. Tehnik Analisis Data
       Untuk mengetahui sejauh mana pengaruh komunikasi terhadap kepuasan kerja karyawan divisi Passenger Handling PT. Jasa Angkasa Semesta Bandara Soekarno-Hatta akan digunakan analisis statistik sebagai berikut:
a. Analisa Koefisien Kolerasi
       Koefisien kolerasi digunakan untuk mengetahui kuat atau lemahnya derajat hubungan garis lurus (linier) antara dua variabel atau lebih, nilai koefisien dapat dinyatakan sebagai berikut :
-1 ≤  r ≤ +1
Pada penelitian ini, penulis menggunakan metode Kolerasi Pearson Product Moment (J. Supranto 2000:153)
  rumus :
                               Dimana:               


   r = Koefisien kolerasi
                           X = Variabel komunikasi
                           Y = Variabel produktifitas kerja
                           n = Jumlah sampel


Tabel 1.2
Interprestasi Koefisien Kolerasi
Interval Koefisien
Tingkat Hubungan
0,00 – 0,199
Sangat Rendah
0,20 – 0,399
Rendah
0,40 – 0,599
Cukup
0,60 – 0,799
Kuat
0,80 – 1,000
Sangat Kuat
                        Sumber : Metode Penelitian Bisnis oleh Sugiyono (2002 : 183)

b. Koefisien Penentu (KP)
       Kooefisien penentu (KP) digunakan untuk mengetahui berapa besarnya pengaruh dari variabel X terhadap naik turunnya variabel Y bagian Passenger Handling PT. Jasa Angkasa Semesta Bandara Soekarno-Hatta. Penulis menggunakan teori yang terdapat pada buku Statistik Teori dan Aplikasi oleh J. Supranto (2000 : 152) dengan
rumus :
 Kp = r2 x 100%
Dimana :
                        Kp = Koefisien penentu
                        r    =  Koefisien Kolerasi

c. Uji Hipotesis
       Untuk mengetahui signifikan variabel X dan Y perlu di uji dengan menggunakan uji hipotesis :
Ho : P = 0 artinya tidak ada hubungan antara variabel X dan Y
Hi : P > 0 artinya terdapat hubungan antara variabel X dan Y
       Rumus Uji Signifikan Kolerasi Product Moment berdasarkan buku Metodologi Penelitian Administrasi oleh Sugiyono (2001 : 150).  Dengan rumus :



Dengan kriteria uji :
       Jika t hitung  < t tabel Ho = diterima, maka artinya variabel X tidak mempunyai hubungan yang signifikan dengan variabel Y.

F. Sistematika Penulisan Skripsi
       Sistematika penulisan ini disajikan dengan maksud untuk memberikan gambaran secara garis besar mengenai susunan dan isi skripsi yang dibuat, terbagi menjadi lima bab. Dimana masing-masing bab saling berhubungan satu sama lain akan saling melengkapi dengan rincian sebagai berikut:
BAB I                   PENDAHULUAN
Dalam bab ini dibahas latar belakang masalah, perumusan masalah, tujuan dan manfaat penelitian, hipotesis, metode penelitian, dan sistematika penulisan.

BAB II                  LANDASAN TEORI
Dalam bab ini dikemukakan tentang pengertian Manajemen Sumber Daya Manusia (MSDM), pengertian komunikasi efektif, proses komunikasi, hambatan komunikasi, kepuasan kerja karyawan dan variabel lainnya yang terkait.

BAB III                GAMBARAN UMUM PT.JASA ANGKASA SEMESTA
Bab ini berisi tentang PT. Jasa Angkasa Semesta mengenai gambaran umum perusahaan yaitu sejarah singkat perusahaan, visi, misi, serta struktur organisasi dan manajemen serta kegiatan usaha PT Jasa Angkasa Semesta.

BAB IV                ANALISIS DAN PEMBAHASAN
Bab ini akan menganalisis dan membahas tentang bagaimana proses komunikasi antar atasan dan bawahan, produktivitas kerja karyawan, serta sejauh mana pengaruh komunikasi terhadap produktivitas kerja karyawan pada bagian passenger handling di PT. Jasa Angkasa Semesta Bandara Soekarno-Hatta.
BAB V                  PENUTUP
Bab ini merupakan bab terakhir, dalam bab penutup ini penulis mengemukakan kesimpulan dan saran-saran kepada PT Jasa Angkasa Semesta yang diharapkan dapat bermanfaat bagi perusahaan.

1 komentar: